Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat hadir langsung dalam puncak kegiatan Bakti Kesehatan Polri di Lapangan Polres Metro Bekasi, Senin (16/6/2025) | Sumber Foto: Hum Polri
    Puncak Bakti Kesehatan Polri di Bekasi, Kapolri Bagikan Ribuan Sembako
    Senin, 16 Jun 2025
    Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri acara Pengukuhan Hakim Mahkamah Agung (MA) RI Tahun 2025 yang digelar di Kantor Mahkamah Agung, Jakarta, Kamis (12/6/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Presiden Umumkan Kenaikan Gaji Hakim, Tertinggi Capai 280 Persen
    Sabtu, 14 Jun 2025
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan keterangan pers saat membuka Rakernis Fungsi Lantas Polri di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, Kamis (12/6/2025) | Sumber Foto: Hum Polri
    Buka Rakernis Fungsi Lantas, Kapolri Tekankan Penguatan Digitalisasi
    Jumat, 13 Jun 2025
    Presiden Prabowo Subianto secara resmi melepas keberangkatan ekspor perdana jagung sebanyak 1.200 ton dari Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, ke Kuching, Malaysia, Kamis (5/6/2025) | Sumber Foto: Tim Media Presiden
    Indonesia Ekspor Perdana Jagung 1.200 Ton ke Malaysia
    Sabtu, 7 Jun 2025
    dok. Lapak penjualan hewan kurban IdulAdha 2025 di Kota Surabaya, Jawa Timur | Sumber Foto: Dna/Bicaraindonesia.id
    985 Sapi Kurban Presiden Prabowo Didistribusikan ke Seluruh Indonesia
    Jumat, 6 Jun 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Foto
  • Indeks
Reading: Indonesia dan Malaysia Sepakati Penguatan Kerjasama Strategis
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Foto
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukum
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Nasional

Indonesia dan Malaysia Sepakati Penguatan Kerjasama Strategis

Redaksi Laporan: Redaksi Senin, 27 Jan 2025
Share
3 Min Read
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, di Menara Kembar Petronas, Kuala Lumpur, Senin (27/01/2025) | Sumber Foto: BPMI Setpres
Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, di Menara Kembar Petronas, Kuala Lumpur, Senin (27/01/2025) | Sumber Foto: BPMI Setpres

BicaraIndonesia.id, Kuala Lumpur – Negara Indonesia dan Malaysia sepakat untuk mempererat kerja sama strategis di berbagai bidang, termasuk ekonomi, energi dan pertahanan.

Kesepakatan ini terungkap dalam pertemuan Presiden RI, Prabowo Subianto, dengan Perdana Menteri (PM) Malaysia, Anwar Ibrahim, di Menara Kembar Petronas, Kuala Lumpur, Senin, 27 Januari 2025.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat ini, kedua pemimpin menegaskan komitmennya untuk meningkatkan sinergi antara dua negara serumpun.

Presiden Prabowo menekankan pentingnya hubungan istimewa antara Indonesia dan Malaysia. Menurutnya, Indonesia dan Malaysia, memiliki hubungan sejarah, budaya dan bahkan etnis.

“Kalau tidak salah, banyak pemimpin-pemimpin Malaysia yang masih punya keluarga di Indonesia. Banyak sekali hubungan ini. Jadi saya merasa bahwa hal ini harus membuat hubungan antara Malaysia dan Indonesia lebih khas,” ujar Presiden Prabowo dalam keterangan resmi dikutip pada Senin, 27 Januari 2025.

Baca Juga:  Presiden Umumkan Kenaikan Gaji Hakim, Tertinggi Capai 280 Persen

Salah satu hasil utama dalam pertemuan ini adalah kesepakatan untuk memperkuat kerja sama di sektor energi. Penguatan kerja sama tersebut dapat diwujudkan melalui kolaborasi strategis antara Petronas dan Pertamina.

Selain itu, kedua pemimpin juga membahas kerja sama di bidang perdagangan dan investasi. Termasuk pengelolaan industri kelapa sawit yang menjadi komoditas utama kedua negara.

Presiden Prabowo mengungkapkan bahwa Indonesia dan Malaysia adalah produsen terbesar kelapa sawit dunia, mencapai 80 persen dari produksi global.

“Setiap saya ke negara-negara tertentu mereka selalu mengatakan perlu kelapa sawit. Mesir, India, Pakistan, semua. Jadi kita saya kira bisa berbuat banyak baik. Dan terima kasih sokongan dari Malaysia terus dalam hal-hal ini,” kata Kepala Negara.

Baca Juga:  Presiden Prabowo dan PM Singapura Sepakati 19 Kerja Sama Strategis

Selain itu, kerja sama di bidang pertahanan, juga menjadi salah satu agenda utama dalam pertemuan tersebut. PM Anwar Ibrahim menyoroti pentingnya kolaborasi dengan Indonesia yang memiliki pengalaman dan kekuatan di sektor ini.

Sedangkan dalam konteks regional, kedua pemimpin sepakat untuk memperkuat koordinasi dalam menghadapi tantangan geopolitik. Kedua negara juga menunjukkan keselarasan sikap terkait isu Palestina.

“Masalah Palestina kita berada di satu garis, kita tetap mendukung kemerdekaan Palestina. Dan kita sangat tegas bahwa the only solution is a two-state solution,” tegas Presiden Prabowo.

Baca Juga:  Presiden Umumkan Kenaikan Gaji Hakim, Tertinggi Capai 280 Persen

Pertemuan ini ditutup dengan kesepakatan untuk mempercepat implementasi kerja sama melalui koordinasi intensif antara kementerian terkait di kedua negara.

PM Anwar Ibrahim menegaskan pentingnya langkah konkret untuk memastikan keberhasilan kerja sama ini.

“Kami berdua telah memberikan instruksi yang jelas kepada negara dan departemen terkait selain sektor swasta untuk melakukan perbaikan, untuk memastikan bahwa apapun yang sepakati di Kementerian sesegera mungkin,” pungkasnya. ***


Editorial: A1
Source: BPMI Setpres

Bagikan:
Tag:Anwar IbrahimIndonesia-MalaysiaKerjasama BilateralKuala LumpurMalaysiaPM MalaysiaPrabowo Subianto
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Sejumlah barang bukti yang berhasil diamankan prajurit TNI dari kelompok OPM Kodap III Ndugama, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan | Sumber Foto: Puspen TNI
Jaga Keutuhan NKRI, TNI Tindak Tegas OPM di Papua Pegunungan
Selasa, 17 Jun 2025
Infoglobal resmi memperkenalkan Drone WANI-23 dalam IndoDefence 2025 di JIExpo Kemayoran pada 11-14 Juni 2025 | Sumber Foto: dok. Infoglobal
Drone WANI-23 Resmi Dirilis, Siap Dukung Misi Intelijen dan Pengintaian
Selasa, 17 Jun 2025
Foto menunjukkan kerusakan rumah tinggal di lokasi dampak setelah serangan rudal dari Iran terhadap Israel, di Tel Aviv, Israel pada Senin (16/6/2025) Sumber Foto: Reuters
Imbas Konflik Iran-Israel, Puluhan WNI Tertahan di Tiga Negara
Selasa, 17 Jun 2025
Bedah Buku Seri Tercerahkan dalam Kedamaian di kampus UINSSC, Senin (16/5/2025) | Sumber Foto: BNPT RI
Bedah Buku BNPT-UINSSC: Upaya Tangkal Radikalisme Lewat Literasi
Selasa, 17 Jun 2025
Presiden Prabowo Subianto dan PM Singapura Lawrence Wong, usai pertemuan tahunan Leaders’ Retreat pada Senin (16/6/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
Presiden Prabowo dan PM Singapura Sepakati 19 Kerja Sama Strategis
Senin, 16 Jun 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Jakarta Great Sale 2025 Resmi Dibuka, Targetkan Transaksi Rp15,5 Triliun

Buka Rakernis Fungsi Lantas, Kapolri Tekankan Penguatan Digitalisasi

Pemerintah Mantapkan Peta Jalan Pembangunan Kependudukan 2025-2029

Event Kuliner Surabaya 2025: EastFood IIFEX & EastPack 2025 Resmi Dibuka!

Presiden Umumkan Kenaikan Gaji Hakim, Tertinggi Capai 280 Persen

376 Jamaah Haji Kloter Pertama Tiba di Debarkasi Surabaya

Pemerintah Dorong Operator Sediakan Internet 100 Mbps di Seluruh Pelosok Negeri

Berita Lainnya:

Presiden Prabowo Subianto saat menggelar pertemuan dengan Presiden NDB Dilma Vana Rousseff di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, 25 Maret 2025 | Sumber Foto: Biro Pers Setpres

Indonesia Resmi Gabung New Development Bank

Rabu, 26 Mar 2025
Ilustrasi: Aktivitas eksplorasi minyak dan gas (Migas) di lepas pantai | Sumber Foto: ESDM

Kemandirian Energi dan Subsidi Tepat Jadi Fokus Presiden Prabowo

Jumat, 1 Nov 2024
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo saat menerima kunjungan Plt Dubes Malaysia untuk Indonesia, Adlan Mohd Shaffieq | dok/photo: Humas Prov Jateng

Terima Plt Dubes Malaysia, Ganjar Bahas Potensi Kerja Sama

Rabu, 6 Jul 2022
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia melakukan pemantauan di sejumlah pangkalan gas LPG di Kota Tangerang, Selasa (4/2/2025) | Sumber Foto: Pemkot Tangerang

Pemerintah Ubah Sistem Distribusi LPG, Pastikan Rakyat Tidak Dirugikan

Rabu, 5 Feb 2025
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account