BicaraIndonesia.id, Surabaya – DPP PDI Perjuangan resmi memberikan surat rekomendasi kepada Eri Cahyadi dan Armuji sebagai pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surabaya dalam Pilkada 2024.
Penyerahan surat rekomendasi calon kepada daerah berlangsung di Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Selasa 30 Juli 2024.
Eri menyampaikan rasa syukurnya atas kepercayaan yang diberikan oleh partai. Ia menyatakan akan konsentrasi pada program-program ke depan.
“Alhamdulillah hari ini sudah diserahkan, berbarengan dengan tujuh kabupaten/kota. Sehingga kami akan berkonsentrasi untuk program-program ke depan yang lebih mensejahterakan masyarakat,” ujar Eri kepada wartawan usai menerima surat rekomendasi.
Sejak awal, Eri bersama Armuji telah dicalonkan oleh PDI Perjuangan sebagai satu paket. Untuk itu, ia menegaskan akan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Surabaya.
“Kami akan berjuang memberikan yang terbaik untuk masyarakat, bersama dengan partai-partai lain seperti PPP, Partai Demokrat, PKB, yang juga memiliki tujuan sama,” tegas Eri.
Selain itu, Eri juga menekankan pentingnya menjalin komunikasi dengan partai-partai lain. “Kita terus menjalin komunikasi karena kita tidak bisa bekerja sendiri,” tambah Eri.
Di tempat yang sama, Armuji juga menuturkan pentingnya komunikasi dan kerjasama antar partai untuk keberlanjutan pembangunan Kota Surabaya.
“Dengan suatu komunikasi, kerjasama dan partai sudah menginstruksikan kita satu paket ini harus tetap berkelanjutan,” ujar Armuji.
Armuji berharap sinergi antar partai akan membawa Surabaya menuju arah yang lebih baik ke depannya.
“Seperti yang dikatakan Pak Eri, semua partai juga ikut membangun Kota Surabaya dan kita ada kebersamaan dan sinergi. Dan sinergi itulah nanti menjadi suatu kekuatan Surabaya akan lebih baik lagi,” tambahnya.
Dengan penyerahan surat rekomendasi ini, Eri dan Armuji resmi mengantongi dukungan dari PDI Perjuangan untuk maju Pilkada Surabaya 2024.
Selain Eri-Armuji, DPP PDIP juga menyerahkan enam surat rekomendasi calon kepala daerah se Jawa Timur. Mereka adalah Ony Anwar Harsono – Dwi Rianto Jatmiko (Ngawi), Bambang Riyanto – Bayu Setyo Kuncoro (Kota Blitar) dan Maryoto Birowo – Didik Girnot Yekti (Tulungagung).
Kemudian, Achmad Fauzi Wongsojudo – KH Imam Hasyim (Sumenep), Mundjidah Wahab – Sumrambah (Jombang) dan Habib Zaenal Abidin – Sri Setyo Pertiwi (Kota Probolinggo). ***
Editorial: C1