Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    dok. Operasi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan | Sumber Foto: Hum Polri
    Operasi Patuh 2025 Digelar Serentak 14-27 Juli, Ini Target Korlantas Polri
    Jumat, 11 Jul 2025
    Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Lalu Hadrian Irfani, dalam Rapat Kerja Komisi X dengan Kemendikdasmen di DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (10/7/2025) | Sumber Foto: Yt/TVR Parlemen
    DPR RI Setujui Tambahan Anggaran Rp71,11 Triliun untuk Kemendikdasmen
    Jumat, 11 Jul 2025
    dok. Makkah al-Mukarramah di Arab Saudi | Sumber Foto: Kemenag
    Pemerintah Jajaki Peluang Dibukanya Jalur Laut untuk Umrah dan Haji
    Rabu, 9 Jul 2025
    dok. Presiden Prabowo Subianto disambut meriah oleh pelajar Sekolah Indonesia saat tiba di Jeddah, Arab Saudi, Selasa (1/7/2025) malam | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Hasil Survei: Pemerintahan Presiden Prabowo Raih Kepuasan Publik 81,2%
    Selasa, 8 Jul 2025
    dok. Ilustrasi penerima bantuan sosial | Sumber Foto: Pexels
    571 Ribu Rekening Penerima Bansos Terindikasi Judi Online, Ini Kata Mensos
    Selasa, 8 Jul 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Foto
  • Indeks
Reading: Diduga Nyambi Kurir Pengedar Narkoba, Polisi Amankan Driver Ojol di Surabaya
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Foto
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukrim
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Hukrim

Diduga Nyambi Kurir Pengedar Narkoba, Polisi Amankan Driver Ojol di Surabaya

Dimas AP Laporan: Dimas AP Kamis, 20 Okt 2022
Share
3 Min Read
Tersangka MFR (tengah) beserta barang bukti narkoba saat diamankan di Mapolrestabes Surabaya | dok/photo: Dimas AP/Istimewa
Tersangka MFR (tengah) beserta barang bukti narkoba saat diamankan di Mapolrestabes Surabaya | dok/photo: Dimas AP/Istimewa
Ad imageAd image

Bicaraindonesia.id, Surabaya – Seorang driver Ojek Online (Ojol) di kawasan Simokerto Surabaya, Jawa Timur, ditangkap Polisi. Pria berusia 35 itu diamankan petugas lantaran diduga menjadi kurir yang mengedarkan narkotika.

Diketahui, driver itu berinisial MFR yang tinggal di Jalan Gadel Sari Madya Karangpoh, Kecamatan Tandes, Surabaya. Penangkapan terhadap tersangka berawal dari informasi masyarakat adanya peredaran narkoba di wilayah tersebut.

Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Akhmad Yusep, melalui Kasat Narkoba Polrestabes Surabaya, AKBP Daniel Marunduri mengatakan, berdasarkan informasi yang disampaikan masyarakat, petugas langsung melakukan penyelidikan. Sehingga mendapatkan informasi yang mengarah terhadap MFR.

Baca Juga:  Polda Jatim Musnahkan Hampir 1 Ton Narkoba, Selamatkan 1,2 Juta Jiwa

“Kemudian pada tanggal 17 September 2022 sekitar pukul 06.00 WIB, petugas berhasil menangkap tersangka di kamar kosnya yang berada di Jl Tambak Segaran, Surabaya,” kata AKBP Daniel dalam keterangan tertulisnya, Kamis (20/10/2022).

Dari penangkapan terhadap tersangka MFR, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa 3 butir Pil Extacy berwarna abu-abu dan biru seberat 1,46 gram beserta bungkusnya.

Tidak berhenti di situ, petugas terus melakukan penyelidikan dan pendalaman sehingga pada hari yang sama berhasil menggeledah sebuah kamar kos di daerah Pabean Sedati, Sidoarjo.

Baca Juga:  Semester Pertama 2025, Polda Jatim Tindak 3.022 Kasus Narkoba

Dari hasil penggeledahan itu, Polisi kembali menemukan sejumlah barang bukti narkotika. Yakni, sabu seberat ± 246,66 gram beserta bungkusnya, 560 butir pil extacy berwarna abu-abu, merah dan biru seberat ± 209,17 gram beserta bungkusnya milik HBB teman tersangka.

AKBP Daniel menerangkan, bahwa tersangka MFR merupakan kurir yang dikendalikan oleh HBB yang saat ini sedang berada di dalam lembaga pemasyarakatan (Lapas).

“Jadi dia ini (MFR) membantu HBB untuk mengedarkan obat terlarang ini kepada konsumennya,” katanya.

AKBP Daniel juga mengungkapkan, bahwa yang bersangkutan mengaku mendapatkan barang haram sebanyak 1 kilogram sabu dan 1000 butir pil extacy kemudian diranjau untuk dijual kembali kepada konsumen.

Baca Juga:  Semester Pertama 2025, Polda Jatim Tindak 3.022 Kasus Narkoba

“Jadi yang kita amankan ini hanya sisa yang telah dijual oleh tersangka di wilayah Sedati, Sidoarjo. Dari hasil penjualan tersebut tersangka mendapatkan keuntungan bersih Rp 1,5 juta hingga Rp 2 juta,” jelasnya.

Akibat perbuatannya, saat ini tersangka ditahan di Mapolrestabes Surabaya dengan ancaman pidana sebagaimana diatur dalam Pasal 114 Ayat (2) dan atau Pasal 112 Ayat (2) UU RI No 35 Tahun 2009, tentang Narkotika. (DAP/A1)

Bagikan:
Tag:Kurir NarkobaNarkobaOjek OnlinePengedar NarkobaPolrestabes Surabaya
Ad imageAd image

Bicara Terkini

dok. Satgas Damai Cartenz 2025 membagikan bantuan sembako kepada warga di Distrik Omukia, Kabupaten Puncak, Papua Tengah | Sumber Foto: Hum Satgas ODC 2025
Satgas Damai Cartenz Gelar Patroli dan Bagi Sembako di Puncak Papua Tengah
Sabtu, 12 Jul 2025
dok. Bus Wonderful Indonesia hadir di Colosseum Roma, Italia | Sumber Foto: Kemenpar RI
Wonderful Indonesia Hadir di Berlin dan Roma
Sabtu, 12 Jul 2025
Dari kanan: Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya, Dedik Irianto dan Camat Semampir Surabaya, M Yunus | Sumber Foto: Scr/Istimewa
Pemkot Surabaya Beri Bonus Rp200 Ribu bagi Pelapor Pembuang Sampah Sembarangan
Jumat, 11 Jul 2025
dok. Operasi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan | Sumber Foto: Hum Polri
Operasi Patuh 2025 Digelar Serentak 14-27 Juli, Ini Target Korlantas Polri
Jumat, 11 Jul 2025
Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno, dalam acara penutupan Festival Jakarta Great Sale (FJGS) 2025 di Mal Atrium Senen, Jakarta Pusat, Kamis (10/7/2025) | Sumber Foto: Pemprov DKI
Jakarta Great 2025 Catat Transaksi Rp15,9 Triliun, Begini Kata Wagub DKI
Jumat, 11 Jul 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Polisi Tangkap 3 Tersangka Love Scamming di Jakpus

Program CKG Masuk Sekolah Rakyat dan Pesantren Mulai 7 Juli

Pendaftaran Calon Anggota Ombudsman RI 2026-2031 Resmi Dibuka

571 Ribu Rekening Penerima Bansos Terindikasi Judi Online, Ini Kata Mensos

Rekening Dormant Kena Henti Sementara PPATK? Ini Solusinya!

Rekomendasi Destinasi Wisata di Indonesia untuk Liburan Bersama Keluarga

Kapolda Jatim Pimpinan Sertijab Dirreskrimum dan Kapolres Jajaran

Berita Lainnya:

Ilustrasi koin judi online | source: pixabay

Polisi Ungkap Kasus Penjualan Koin Judi Online Higgs Domino

Jumat, 10 Mei 2024
Petugas melakukan pemantauan dan penghalauan calo di sekitaran Kantor Satpas SIM Colombo Surabaya, Jumat (8/12/2023) | dok/foto: Istimewa

Satpas SIM Colombo Surabaya Komitmen Cegah Praktik Percaloan

Sabtu, 9 Des 2023
Tersangka bersama sejumlah barang bukti saat diamankan di Saresnarkoba Polrestabes Surabaya | Foto: Ark/Res/Istimewa

Kurir Narkoba di Kebraon Surabaya Ditangkap, Polisi Sita 109 Gram Sabu

Jumat, 6 Des 2024
Tersangka pembunuhan, AAS (kiri), saat diamankan di Polsek Sukomanunggal, Polrestabes Surabaya, Sabtu 16 November 2024 | Foto: Ariandi K/BI

Gara-gara Warisan, Pria di Surabaya Tega Bunuh Kakak dan Keponakan

Sabtu, 16 Nov 2024
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account