Bicara Indonesia
Aa
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Indeks
Reading: Wapres Dukung Menkeu Tindak Tegas Oknum Pejabat Pamer Gaya Hidup Mewah
Share
Aa
Bicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukum
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Redaksi
  • Tentang
  • Kontak Kami
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2022 - Bicaraindonesia.id

Wapres Dukung Menkeu Tindak Tegas Oknum Pejabat Pamer Gaya Hidup Mewah

Kepercayaan masyarakat itu penting

Admin By Admin Sabtu, 25 Februari 2023
Share
Wakil Presiden RI, K.H. Ma’ruf Amin | dok/foto: BPMI Setwapres
Wakil Presiden RI, K.H. Ma’ruf Amin | dok/foto: BPMI Setwapres
SHARE

Jakarta, Bicaraindonesia.id – Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf Amin mendukung langkah tegas Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani dalam menyikapi kejadian keluarga oknum pejabat yang memperlihatkan gaya hidup mewah.

Demikian disampaikan Wapres K.H. Ma’ruf Amin saat melakukan kunjungan kerja di Posyandu Siola Matahari, Jl. Husni Tamrin, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Jumat (24/2/2023).

Wapres K.H. Ma’ruf Amin menegaskan, bahwa sikap yang ditunjukkan oleh segelintir orang tersebut dapat menyebabkan hilangnya kepercayaan publik.

“Jangan sampai ada ketidakpercayaan masyarakat terutama mereka yang membayar pajak kepada pemerintah, kemudian mereka wah, mereka menjadi ada ketidakpercayaan karena pajak yang dibayarkan digunakan oleh orang per orang. Saya kira itu penting,” kata Wapres dalam keterangan persnya, seperti dikutip pada Sabtu (25/2/2023).

Wapres menyampaikan, terkait gaya hidup, kesederhanaan penting untuk diaplikasikan di semua tingkat kehidupan masyarakat. Sehingga, letupan-letupan yang dipicu akibat kesenjangan sosial dapat diminimalisir.

“Mengenai masalah hidup sederhana saya kira itu harus menjadi gaya hidup para pejabat dari atas sampai ke bawah, jangan sampai hidup itu (berlebihan/mewah),” imbau Wapres.

Pada kesempatan yang sama, Wapres pun menyampaikan dukungannya atas tindakan cepat dan tegas yang dilakukan Menkeu dalam menyikapi kejadian ini di jajarannya.

“Saya kira tindakan Bu Menteri (Keuangan) itu sudah benar, ya kalau ada pejabat yang memamerkan hidup hedonis itu perlu diingatkan ya,” ungkap Wapres.

“Kepercayaan masyarakat itu penting. Karena itu kalau ada (pejabat bergaya hidup mewah), tindakan Bu Menteri tepat sekali,” tambahnya.

Selain itu, Wapres juga berpesan, sebagai upaya menjaga kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah, khususnya di bidang keuangan dan pajak, perlu adanya transparansi dan literasi tentang pemanfaatan dana pajak yang tepat diimplementasikan untuk kepentingan rakyat.

“Pajak yang sudah dibayarkan oleh masyarakat, itu memang dimanfaatkan untuk pelayanan masyarakat, apa itu sekolah, jalan, infrastruktur, bansos, dan semua untuk kepentingan masyarakat,” pungkas Wapres. ***


Editorial: B1
Source: BPMI Setwapres

TAGGED: Gaya Hidup Mewah, K.H. Ma’ruf Amin, Menteri Keuangan, Sri Mulyani, Wapres RI
Admin Sabtu, 25 Februari 2023
Share this Article
Facebook Twitter Whatsapp Whatsapp Email Copy Link Print
Leave a comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bicara Terkini

DPD Asperapi Jatim saat membagikan ribuan takjil kepada masyarakat | dok/foto: Asperapi Jatim
Ajak Masyarakat Mice, Asperapi Jatim Bagikan Ribuan Takjil
Kamis, 30 Maret 2023
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah) saat doa bersama pemain Timnas U20 sebelum berangkat ke Qatar bertemu Presiden FIFA, Selasa (28/3/2023) | Source: IG/erickthohir
Erick Thohir: Saya Sudah Berjuang Maksimal
Kamis, 30 Maret 2023
Tangkapan layar pengumuman resmi FIFA | source: fifa.com
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023
Kamis, 30 Maret 2023
Tret..Tet..Tet.. Wali Kota Eri Cahyadi bersama Forkopimda Surabaya saat memberangkatkan rombongan Bonek menuju Semarang, Rabu (29/3/2023) siang | dok/foto: Bicara Indonesia
Wali Kota Eri dan Bonek Hidupkan Kembali Tradisi Tret..Tet..Tet..
Rabu, 29 Maret 2023

Bicara Nasional

Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah) saat doa bersama pemain Timnas U20 sebelum berangkat ke Qatar bertemu Presiden FIFA, Selasa (28/3/2023) | Source: IG/erickthohir
Erick Thohir: Saya Sudah Berjuang Maksimal
Kamis, 30 Maret 2023
Tangkapan layar pengumuman resmi FIFA | source: fifa.com
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023
Kamis, 30 Maret 2023
Presiden RI Joko Widodo | dok/foto: BPMI Setpres
Presiden Tegaskan Arahan Tidak Buka Puasa Bersama Hanya untuk Internal Pemerintah
Selasa, 28 Maret 2023
Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas | dok/foto: Humas Kemenpan RB
Presiden Minta Pejabat dan ASN Tiadakan Acara Buka Puasa Bersama
Kamis, 23 Maret 2023

Terpopuler

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa | dok/foto: Pemprov Jatim
Jatim Buka Golden Ticket Ketua OSIS dan Hafidz Quran
Selasa, 28 Maret 2023
Kakanwil Kemenkumham Jawa Timur, Imam Jauhari | dok/foto: Humas/Ist
Tinggal 14 Bulan Lagi ABG Berkesempatan Peroleh Kewarganegaraan RI
Selasa, 28 Maret 2023
Presiden RI Joko Widodo | dok/foto: BPMI Setpres
Presiden Tegaskan Arahan Tidak Buka Puasa Bersama Hanya untuk Internal Pemerintah
Selasa, 28 Maret 2023
Tret..Tet..Tet.. Wali Kota Eri Cahyadi bersama Forkopimda Surabaya saat memberangkatkan rombongan Bonek menuju Semarang, Rabu (29/3/2023) siang | dok/foto: Bicara Indonesia
Wali Kota Eri dan Bonek Hidupkan Kembali Tradisi Tret..Tet..Tet..
Rabu, 29 Maret 2023

Baca Berita Lainnya:

Ketua Umum PSSI Erick Thohir (tengah) saat doa bersama pemain Timnas U20 sebelum berangkat ke Qatar bertemu Presiden FIFA, Selasa (28/3/2023) | Source: IG/erickthohir
Bicara Olahraga

Erick Thohir: Saya Sudah Berjuang Maksimal

Kamis, 30 Maret 2023
Tangkapan layar pengumuman resmi FIFA | source: fifa.com
Bicara Olahraga

Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Kamis, 30 Maret 2023
Tret..Tet..Tet.. Wali Kota Eri Cahyadi bersama Forkopimda Surabaya saat memberangkatkan rombongan Bonek menuju Semarang, Rabu (29/3/2023) siang | dok/foto: Bicara Indonesia
Bicara Olahraga

Wali Kota Eri dan Bonek Hidupkan Kembali Tradisi Tret..Tet..Tet..

Rabu, 29 Maret 2023
Presiden RI Joko Widodo | dok/foto: BPMI Setpres
Bicara Nasional

Presiden Tegaskan Arahan Tidak Buka Puasa Bersama Hanya untuk Internal Pemerintah

Selasa, 28 Maret 2023

Copyright 2023 - Bicaraindonesia.id

  • Redaksi
  • Tentang
  • Kontak Kami
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?