Bicaraindonesia.id, Surabaya – Mengawali masa kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDIP Surabaya Anas Karno, blusukan ke sejumlah perkampungan padat penduduk.
Kali ini, blusukan dilakukan Anas Karno di kawasan Nginden Kecamatan Sukolilo, dan Panjang Jiwo Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Selasa, 28 November 2023.
Ditemani sejumlah kader banteng, Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya tersebut, mengetuk satu-persatu pintu rumah warga. Anas Karno meminta izin untuk menempelkan stiker pasangan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD.
Kedatangan Anas Karno disambut antusias oleh warga. “Semoga ikhtiar Pak Anas menjadi barokah. Dan selalu menjaga amanah masyarakat,” ujar seorang ibu usai menempel stiker Ganjar-Mahfud di tembok tempat tinggalnya, yang berada di gang sempit.
Saat blusukan mengkampayekan Ganjar-Mahfud, Anas tak lupa mendatangi para pelaku UMKM kampung. Di antaranya penjual nasi goreng, pedagang jajanan, dan toko kelontong.
“Jangan lupa coblos nomor 3 Pak Ganjar dan Pak Mahfud, untuk meningkatkan kesejahteraan UMKM warga kampung,” ujar Anas Karno, Caleg nomor urut 3 Daerah Pemilihan (Dapil) III Kota Surabaya.
Anas menegaskan, salah satu visi misi pasangan Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD adalah penguatan ekonomi kerakyatan.
Penguatan itu dilakukan melalui pemberdayaan UMKM bahkan Ultra Mikro agar bertransisi dari berpenghasilan rendah ke menengah (middle income trap).
“Memastikan kemudahan akses kredit perbankan minimal 35 persen untuk koperasi, UMKM, dan perusahaan rintisan. Kemudian diikuti dengan pelatihan serta fasilitasi akses pasar, merupakan visi misi Ganjar Mahfud untuk mendorong pergerakan ekonomi masyarakat,” jelasnya.
Legislator Fraksi PDIP Surabaya itu juga menjelaskan bahwa dalam upaya mendongkrak ekonomi kerakyatan, Ganjar-Mahfud akan melakukan penataan secara konsisten.
Penataan tersebut dilakukan lewat implementasi regulasi yang mendukung pertumbuhan UMKM dan ultra mikro agar mampu naik kelas.
“Visi-misi yang diusung Ganjar-Mahfud itu, ditunjang dengan rekam jejak Ganjar yang berhasil mengembangkan UMKM selama menjabat Gubernur Jawa Tengah dua periode lalu,” pungkas Anas. ***
Editorial: C1