Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Ilustrasi peserta program Pemagangan Nasional | Sumber Foto: Dna/BI
    Kemnaker Buka Pemagangan Nasional Batch II, Target 80.000 Peserta
    Selasa, 11 Nov 2025
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat memberikan kesehatan pers di Jakarta | Sumber Foto: Divhum Polri
    Komisi Reformasi Polri Gelar Rapat Perdana, Kapolri Siap Jalankan Rekomendasi
    Selasa, 11 Nov 2025
    Presiden Prabowo Subianto melantik Kepala dan Wakil Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) di Istana Negara, Jakarta, Senin (10/11/2025) | Foto: Biro Pers Setpres
    Arif Satria Resmi Pimpin BRIN, Fokus Kuatkan Riset Daerah
    Senin, 10 Nov 2025
    Ketua Komisi Percepatan Reformasi Polri, Jimly Asshiddiqie, memberikan keterangan pers usai pelantikan di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (7/11/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Presiden Prabowo Kukuhkan Komisi Reformasi Polri, Ini Daftar Anggotanya
    Senin, 10 Nov 2025
    Memkomdigi Meutya Hafid saat menghadiri Pertunjukan Rakyat (Petunra) di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatra Utara, Sabtu (8/11/2025) | Foto: Komdigi
    Menkomdigi Ajak Orang Tua Jadi Garda Terdepan Lindungi Anak di Dunia Digital
    Senin, 10 Nov 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Reading: Mural Cantik di Surabaya Dirusak OTK, Pemkot Buru Pelakunya
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukrim
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Peristiwa

Mural Cantik di Surabaya Dirusak OTK, Pemkot Buru Pelakunya

Editor
Laporan: Editor
Rabu, 5 Nov 2025
Share
2 Min Read
Mural di Jalan Gubeng Pojok Surabaya usai diperbaiki pasca menjadi korban vandalisme orang tak dikenal (OTK) | Foto: Pemkot Surabaya.
Mural di Jalan Gubeng Pojok Surabaya usai diperbaiki pasca menjadi korban vandalisme orang tak dikenal (OTK) | Foto: Pemkot Surabaya.
Ad imageAd image

Bicaraindonesia.id, Surabaya – Mural di kawasan Jalan Gubeng Pojok, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, dirusak oleh Orang Tak Dikenal (OTK). Padahal, mural cantik tersebut baru selesai dikerjakan, namun tak lama kemudian dirusak oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Kini, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya tengah memburu pelaku perusakan mural tersebut. Bahkan, pemkot melakukan identifikasi pelaku perusakan melalui kamera pengawas (CCTV).

“Saya sudah minta sama teman-teman, kan ada CCTV-nya, diproseslah. Saya berharap, kalau sudah dimural jangan dirusak,” kata Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam keterangan tertulis dikutip pada Rabu (5/11/2025).

Eri mengaku prihatin atas insiden vandalisme tersebut. Menurut dia, pembuatan mural membutuhkan tenaga dan dedikasi tinggi dari para seniman muda Surabaya.

Baca Juga:  Hening Cipta 60 Detik Warnai Peringatan Hari Pahlawan di Surabaya

“Arek-arek (mengerjakan) susahnya seperti itu, divandalisme. Ini saya minta (lihat) CCTV, proses (pelaku) sampai dapat. Hukumannya jangan ringan-ringan, yang berat sekalian. Karena merusak fasilitas umum,” tegasnya.

Menurut Eri, tindakan vandalisme terhadap fasilitas umum dapat dijerat pidana. “Saya pidanakan. Karena merusak fasilitas umum bisa masuk kategori pidana,” ujarnya.

Eri menyebut, terdapat beberapa titik CCTV di sekitar lokasi mural yang akan membantu Satpol PP dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) dalam melacak pelaku.

“Insyaallah ada beberapa (CCTV) tiga atau dua. (Pelaku) lagi dicari itu sama teman-teman. Saya bilang goleki (cari) sampai ketemu (pelakunya),” katanya.

Ia juga menegaskan, mural tersebut dibangun menggunakan anggaran pemerintah dan menjadi bagian dari upaya mempercantik Kota Pahlawan.

Baca Juga:  Hasto Kristiyanto Tegaskan Gelar Pahlawan Bukan Urusan Politik

“Karena (vandalisme) ini merusak fasilitas umum, terus dibangun dengan uang negara, (mengerjakannya) soro (susah),” ujarnya.

Selain itu, Eri menjelaskan filosofi mural di Jalan Gubeng Pojok menggambarkan keberagaman suku, ras, agama, serta keindahan wisata di Kota Pahlawan.

“Jadi beragam agama, beragam suku, sehingga itu menyatukanlah tempat-tempat wisata. Makanya kita harus menjaga Surabaya bareng-bareng,” katanya.

Untuk itu, Eri berharap kepada pelaku vandalisme agar berhenti melakukan tindakan perusakan fasilitas umum yang merugikan masyarakat.

“Semoga yang tangannya jahil, gak jahil lagi dan dibuka hatinya biar sadar,” harapnya. (*/Pr/C1)

Bagikan:
Tag:Eri CahyadiJalan Gubeng PojokMural SurabayaPemkot SurabayaSurabayaVandalisme
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Sinkronisasi Tata Ruang Pertahanan di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (12/11/2025) | Foto: Hum-Polkam
Kemenko Polkam: Tata Ruang Pertahanan Kunci Jaga Kedaulatan Bangsa
Rabu, 12 Nov 2025
Konferensi pers ungkap kasus pencurian kendaraan bermotor di Mapolres Purbalingga, Jawa Tengah, Selasa (11/11/2025) | Sumber Foto: Hum-Res
Kasus Curanmor Purbalingga Terungkap, 18 Motor Dikembalikan ke Pemiliknya
Rabu, 12 Nov 2025
Ilustrasi Kereta api Indonesia | Foto: dok. Pr-KAI
KAI Group Catat 413 Juta Penumpang, Naik 8,15 Persen hingga Oktober 2025
Rabu, 12 Nov 2025
Pasar Murah di Gedung Serbaguna Tanah Kali Kedinding, Jalan Kenjeran, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (11/11/2025) | Sumber Foto: Pemkot Surabaya
Jelang Nataru, Harga Bapok Distabilkan Lewat Pasar Murah Surabaya
Selasa, 11 Nov 2025
Ilustrasi peserta program Pemagangan Nasional | Sumber Foto: Dna/BI
Kemnaker Buka Pemagangan Nasional Batch II, Target 80.000 Peserta
Selasa, 11 Nov 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Hari Pahlawan dan Revolusi Etik di Jalan Senyap

Presiden Prabowo Kukuhkan Komisi Reformasi Polri, Ini Daftar Anggotanya

Menkomdigi Ajak Orang Tua Jadi Garda Terdepan Lindungi Anak di Dunia Digital

Arif Satria Resmi Pimpin BRIN, Fokus Kuatkan Riset Daerah

Hasto Kristiyanto Tegaskan Gelar Pahlawan Bukan Urusan Politik

92 KCP LPU Resmi Dibuka, BLT Kesra Kini Menjangkau Daerah Terpencil

Komisi Reformasi Polri Gelar Rapat Perdana, Kapolri Siap Jalankan Rekomendasi

Berita Lainnya:

Ilustrasi Balai Kota Surabaya (dok. Pemkot Surabaya)

Pemkot Surabaya Tegaskan Anggaran Daerah Transparan, Efisiensi dan Sesuai Aturan

Kamis, 25 Sep 2025
200 pengawas sekolah baru di Jawa Timur resmi dilantik dalam acara pelantikan yang digelar pada Selasa (11/3/2025) | Foto: dok. Dindik Jatim

Optimalkan Kinerja, Dindik Jatim Isi 200 Jabatan Pengawas Sekolah

Rabu, 12 Mar 2025
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, didampingi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, saat meninjau GPM di Taman 10 Nopember, Surabaya, Selasa (23/9/2025) | Foto: Pr/Istimewa

Surabaya Deflasi 0,07%, Mentan Amran Puji Wali Kota Eri dan Gubernur Khofifah

Selasa, 23 Sep 2025
Training pencegahan eksploitasi anak di Gedung Siola, Surabaya, Jumat, 4 Agustus 2023 | Kredit Foto: Kominfo Surabaya

Pemkot Surabaya Gandeng UNICEF Cegah Eksploitasi Anak di Ranah Daring

Sabtu, 5 Agu 2023
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?