Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Peluncuran program Roadshow KPK 2025 bertajuk Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi (JNBA) di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jakarta, Kamis (26/6/2025) | Sumber Foto: KPK
    KPK Gunakan Minibus untuk Edukasi Antikorupsi hingga Desa
    Senin, 30 Jun 2025
    Presiden Prabowo Subianto meresmikan groundbreaking ekosistem industri baterai kendaraan listrik terintegrasi konsorsium ANTAM-IBC-CBL di Artha Industrial Hills (AIH), Karawang, Jawa Barat, Minggu, (29/6/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Presiden Targetkan RI Swasembada Energi Maksimal 7 Tahun
    Senin, 30 Jun 2025
    Presiden Prabowo Subianto meresmikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur dan Bali International Hospital (BIH) di Kota Denpasar, Provinsi Bali, Rabu, 25 Juni 2025 | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Presiden Tegaskan Negara Harus Hadir Jamin Kesehatan Seluruh Rakyat
    Kamis, 26 Jun 2025
    Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, saat memberikan keterangan pers di Jakarta | Sumber Foto: Hum Polri
    Daftar Lengkap Mutasi Polri Juni 2025, Tiga Polwan Jadi Kapolres
    Kamis, 26 Jun 2025
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat hadir langsung dalam puncak kegiatan Bakti Kesehatan Polri di Lapangan Polres Metro Bekasi, Senin (16/6/2025) | Sumber Foto: Hum Polri
    Puncak Bakti Kesehatan Polri di Bekasi, Kapolri Bagikan Ribuan Sembako
    Senin, 16 Jun 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Foto
  • Indeks
Reading: PON XXI Aceh-Sumut 2024: 284 Kenshi Siap Bertanding di Cabor Kempo
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Foto
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukum
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Have an existing account? Sign In
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Olahraga

PON XXI Aceh-Sumut 2024: 284 Kenshi Siap Bertanding di Cabor Kempo

Cabor Shorinji Kempo tidak hanya mengedepankan kompetisi, tetapi juga persaudaraan

Dimas AP Laporan: Dimas AP Selasa, 17 Sep 2024
Share
2 Min Read
Kanan: Ketua Umum PB Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi), Laksdya TNI (Purn) Agus Setiadji | Foto: Fredi Agus/DAP
Kanan: Ketua Umum PB Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi), Laksdya TNI (Purn) Agus Setiadji | Foto: Fredi Agus/DAP
Ad imageAd image

BicaraIndonesia.id, Banda Aceh – Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 segera memulai pertandingan cabang olahraga (cabor) Kempo pada Selasa, 17 September 2024.

Sebanyak 284 Kenshi akan berlaga dalam 22 nomor pertandingan yang berlangsung selama empat hari di GOR KONI Aceh.

Ketua Umum PB Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi), Laksdya TNI (Purn) Agus Setiadji menyatakan bahwa persiapan telah berjalan lancar.

“Persiapan sudah siap semuanya, termasuk matras dan perlengkapannya. Alhamdulillah ada 25 provinsi yang terlibat langsung di dalam kejuaraan ini, yang mana atletnya cukup besar, ada 284 dengan 22 nomor pertandingan dan InsyaAllah dengan pembukaan akan langsung dipertandingkan di tanggal 20 sudah bisa ditutup,” kata Agus Setiadji kepada wartawan di Banda Aceh, Senin 16 September 2024.

Agus menambahkan bahwa Kempo adalah salah satu cabor yang menawarkan banyak medali emas, memberikan peluang besar bagi kontingen untuk menambah pundi-pundi medali.

“Ini salah satu cabang olahraga dengan jumlah medali cukup banyak. Alhamdulillah kita langsung bisa berkoordinasi dengan pengurus provinsi, dan mereka sudah siap untuk berlaga besok,” jelasnya.

Agus menekankan bahwa Cabor Shorinji Kempo tidak hanya mengedepankan kompetisi, tetapi juga persaudaraan.

“Seperti yang dijelaskan Sinse Indra Sasmita selaku founding fathers, bahwa Shorinji Kempo ini agak berbeda dengan Cabor yang lain, karena kita mengutamakan persaudaraan, artinya bahwa tidak hanya sekedar kompetisi yang dikejar, namun bagaimana kita menjaga persaudaraan, friendship dan brotherhood, sehingga tidak hanya kita mencari juara saja, tetapi bagaimana kita meningkatkan kebersamaan,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Cabor Shorinji Kempo, Islahuddin menjelaskan bahwa fasilitas kesehatan untuk para Kenshi telah dipersiapkan dengan baik.

“Kita bersyukur pertandingan ini diadakan di Banda Aceh, dimana fasilitas kesehatan InsyaAllah cukup baik, kami mempersiapkan tim dokter dengan cukup, dan ambulance juga standby di depan lapangan, kami memastikan kelancaran untuk evakuasi pun sudah disiapkan,” kata Islahuddin.

Meski pertandingan akan diikuti oleh banyak Kenshi, Islahuddin optimistis jumlah cedera akan minimal.

“Dengan semangat persaudaraan yang tinggi, kami berharap cedera serius tidak akan terjadi,” tutupnya. ***


Laporan: Dimas AP
Editorial: And

Bagikan:
Tag:Banda AcehCabor KempoKenshiPertandingan KempoPON Aceh-Sumut 2024PON XXI 2024
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Cabang olahraga gateball dalam Porprov IX Jawa Timur yang digelar di Kota Batu | Foto: Dimas AP/Istimewa
Dukung Sport Tourism, Pergatsi Jatim Usul Kejurnas Gateball Digelar di Batu
Senin, 30 Jun 2025
Peluncuran program Roadshow KPK 2025 bertajuk Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi (JNBA) di Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi KPK, Jakarta, Kamis (26/6/2025) | Sumber Foto: KPK
KPK Gunakan Minibus untuk Edukasi Antikorupsi hingga Desa
Senin, 30 Jun 2025
Dari kiri: Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung, usai melantik 100 pejabat fungsional baru di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Senin (30/6/2025) | Sumber Foto: Kominfotik DKI
Buntut Kasus Utang ke PPSU, Gubernur Minta Bebastugaskan Lurah Malaka Sari
Senin, 30 Jun 2025
dok. Laga final cabang olahraga Futsal Putra Kota Surabaya vs Kota Malang dalam Porprov IX Jawa Timur 2025 di Graha Polinema, Kota Malang, Jumat (27/6/2025) | Foto: Dimas Ap/BI
Surabaya Juara Futsal Porprov IX Jatim, Bantah Tolak Lanjutkan Pertandingan
Senin, 30 Jun 2025
Cabang olahraga berkuda memanah pada ajang Porprov IX Jawa Timur Tahun 2025 | Foto: Dimas AP/BI
Kota Malang Dominasi Berkuda Memanah Porprov Jatim 2025
Senin, 30 Jun 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Daftar Lengkap Mutasi Polri Juni 2025, Tiga Polwan Jadi Kapolres

Hutan Amazon Dihujani Rating 1 oleh Warganet Indonesia, Ini Penyebabnya

Mengenal Mothik, Senjata Khas Ponorogo di Pameran Grebeg Suro

Latma CARAT 2025: TNI AL dan US Navy Perkuat Sinergi Kerja Sama Maritim

Presiden Tegaskan Negara Harus Hadir Jamin Kesehatan Seluruh Rakyat

Pemprov DKI Renovasi Hutan Kota Srengseng

Kemensos: 405 Ribu KPM Gagal Salur Bansos Kini Sudah Terima Bantuan

Berita Lainnya:

Kontingen Tarung Derajat Jawa Timur menggenakan body protector warna hitam dalam PON Aceh-Sumut 2024 | Foto: Fariz/Dap

Dua Petarung Jatim Lolos Final Tarung Derajat PON Aceh-Sumut 2024

Rabu, 18 Sep 2024
Tim sepak bola putra Jawa Timur melawan Papua dalam lanjutan babak penyisihan grup C PON Aceh-Sumut 2024 | Foto: Dimas AP/BI

PON Aceh-Sumut 2024, Tim Sepak Bola Putra Jatim Kalahkan Papua 1-0

Kamis, 5 Sep 2024
Logo Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut (Istimewa)

Simak Syarat Pendaftaran Peliputan PON XXI 2024 Aceh-Sumut untuk Jurnalis

Sabtu, 17 Agu 2024
Janis Rosalita saat pastikan 1 medali emas di hari pertama penyelenggaraan PON Aceh-Sumut 2024 di Banda Aceh, Rabu (11/9/2024) | Foto: Dimas AP/BI

Jatim Boyong 3 Emas di Hari Pertama Cabor Selam PON Aceh-Sumut 2024

Rabu, 11 Sep 2024
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account