Bicaraindonesia.id, Surabaya – Warga Kampung Tenggilis Lama RT 03 RW 04, Kelurahan Tenggilis Mejoyo, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya, mengadakan tasyakuran, Selasa malam, 7 November 2023. Tasyakuran digelar warga sebagai wujud syukur atas selesainya proyek pavingisasi di kampung mereka.
Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya Anas Karno, yang turut membantu mengusulkan dan mengawasi proyek tersebut. Selain itu, juga hadir Ketua RT 03, Ketua RW 04, Ketua LPMK Tenggilis Mejoyo, dan tokoh masyarakat setempat.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Pak Anas yang telah merespon dan mengawal usulan kami. Alhamdulillah, pavingisasi di jalan kampung kami sudah dikerjakan. Tinggal sedikit lagi, sekitar dua atau tiga hari, sudah selesai,” kata Nur Himawan, ketua RT setempat, seperti dikutip pada Kamis, 9 November 2023.
Nur Himawan berharap, dengan adanya pavingisasi dan pembangunan saluran air, kampungnya tidak lagi terendam banjir. Selain itu, jalan kampung juga sudah menjadi lebih rapi dan lebar.
Hal senada diungkapkan oleh Widodo, Ketua RW 04 Tenggilis Mejoyo Surabaya. Menurutnya, RT 03 merupakan kampung yang paling sering terkena banjir saat musim hujan.
“Kalau banjir, dari mulut gang sudah tergenang. Motor tidak bisa masuk, pasti mati. Sekarang, kampung RT 03 jadi seperti kota besar di RW 04,” jelasnya.
Widodo mengatakan, warganya sudah lama mengharapkan pavingisasi. Setiap tahun, usulan tersebut selalu disampaikan dalam rapat tingkat kecamatan.
“Dan baru kali ini kami bisa tasyakuran pavingisasi. Kami berharap pembangunan infrastruktur kampung ini bisa terus berlanjut,” harapnya.
Ketua LPMK Kelurahan Tenggilis Mejoyo Surabaya, Suyadi menambahkan, warga kampung RT 03 RW 04 Tenggilis Mejoyo sudah 15 tahun menjadi langganan banjir. “Kalau parah, air bisa menggenang sampai dua hari, baru surut,” terangnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Komisi B DPRD Surabaya, Anas Karno mengatakan, sebagai legislator Fraksi PDI Perjuangan, ia berkomitmen untuk bekerja demi kepentingan rakyat.
“Kami selalu turun ke masyarakat untuk menyerap dan mengawal usulan warga, khususnya soal infrastruktur, agar terealisasi,” kata Anas Karno.
Anas Karno juga menyatakan bahwa pemerintahan Wali Kota Eri Cahyadi dan Wakil Wali Kota Armuji serta Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono, yang merupakan kader PDI Perjuangan, berkomitmen untuk terus meningkatkan infrastruktur kampung.
Salah satu contohnya adalah program perbaikan Balai RW sebagai pusat kegiatan warga, yang sedang berjalan hingga saat ini. Kemudian, pavingisasi saluran air yang saling terhubung untuk mencegah banjir.
“Kami berharap melalui perbaikan dan peningkatan infrastruktur ini, dapat meningkatkan kesejahteraan warga kampung,” pungkasnya. ***
Editorial: A1