Bicaraindonesia.id, Ponorogo – Puncak perayaan Hari Jadi ke-527 Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, berlangsung meriah. Grup musik NOAH tampil di Alun-Alun Ponorogo dalam konser bertajuk Kidung Rumeksa Ing Wengi, pada Selasa, 15 Agustus 2023 malam.
Penampilan grup musik NOAH pun mampu menarik antusias ribuan penonton yang memadati Alun-Alun Ponorogo. Masyarakat bergembira dengan menyanyi dan menari dalam konser bertajuk Kidung Rumeksa Ing Wengi itu.
NOAH dengan magnet kuat pada vokalisnya, membawakan 15 lagu. Tepat di lagu ke delapan, Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko naik panggung berkolaborasi dengan grup band asal Bandung itu.
Kang Bupati, sapaan lekat Sugiri Sancoko berduet bareng Ariel membawakan Kidung Rumeksa Ing Wengi diiringi gamelan sebagai kado untuk Hari Jadi Kabupaten Ponorogo.
“Seru, konsep yang sudah lama tidak dipakai. Kita pakai lagi di Ponorogo,” kata Ariel, seperi dikutip melalui laman resmi ponorogo.go.id pada Rabu, 16 Agustus 2023.
Ariel merasa terkesan karena saat tampil di Ponorogo, disediakan tempat yang luas. Menurut dia, hal ini berbeda ketika NOAH manggung di sejumlah kota lainnya.
Pemilik nama Nazril Ilham itu memprediksi Alun-Alun Ponorogo menampung sekitar 10 ribu penonton.
”Ini pesta rakyat beneran, semakin banyak penonton kita pastinya tampil tambah semangat,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko lega karena konser Kidung Rumeksa Ing Wengi berjalan lancar.
Ia berharap konser hari jadi ini tidak hanya memberikan hiburan bagi masyarakat, namun ikut menumbuhkan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Ponorogo.
“Sehingga masyarakat benar-benar merasakan kebahagiaan di Hari Jadi Kabupaten Ponorogo,’’ terangnya.
Terpisah, Riska Dwi Rahayu, rela datang dari Slahung, demi menyaksikan konser. Ia mengaku sudah lama menantikan NOAH datang ke Ponorogo.
‘’Senang bisa melihat Ariel dari dekat. Apalagi konser ini gratis, sukses terus untuk Ponorogo semoga tambah maju,” ujarnya. ***
Editorial: B1
Source: Kominfo Ponorogo