Surakarta, Bicaraindonesia.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan sejumlah nama tokoh nasional yang berpotensi cocok mendampingi Ganjar Pranowo dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) Tahun 2024.
Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat menjawab pertanyaan wartawan usai Salat Idulfitri 1444 Hijriah bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di Masjid Raya Sheikh Zayed, Kota Surakarta, Jateng, Sabtu (22/4/2023) pagi.
“Calonnya sudah semakin jelas. Siapa Capresnya (Calon Presidennya), sehingga nanti tinggal menunggu Cawapresnya (Calon Wakil Presidennya),” kata Presiden Jokowi kepada wartawan.
Saat ditanya wartawan siapa kira-kira Cawapres yang berpotensi cocok mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, Presiden Jokowi lantas menyebutkan sejumlah nama.
“Yang cocok banyak, banyak. Ada Pak Erick (Thohir), Ada Pak Sandiaga Uno, banyak kan. Ada Pak Mahfud, ada Pak Ridwan Kamil, ada Cak Imin (Muhaimin Iskandar), ada Pak Airlangga (Hartarto), banyak,” ujarnya.
“(Kalau Pak Prabowo bagaimana Pak?). Nah, termasuk Pak Prabowo (Subianto). Nanti juga segera Cawapresnya ketemu,” lanjut Presiden Jokowi.
Diketahui sebelumnya, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri telah mengumumkan bakal Capres dari PDI Perjuangan. Pengumuman ini disampaikannya dalam agenda Rapat DPP Partai ke-140 pada Jumat (21/04/2023).
“Maka pada jam 13.45 dengan mengucapkan bismillah, menetapkan saudara Ganjar Pranowo sebagai kader dan petugas partai untuk ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden republik Indonesia dari PDI Perjuangan,” kata Megawati di Istana Batutulis, Bogor, Jawa Barat. ***
Editorial: A1