Bicaraindonesia.id – Di tengah naik dan turunnya kasus Coivd-19, kalangan Emak-Emak disebut puas akan kinerja yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam menangani kasus Covid-19. Hal tersebut dikuatkan dengan hasil riset yang dilakukan oleh Surabaya Survey Center (SSC).
Dari hasil survei yang telah dilakukan, peneliti senior SSC, Didik Sugeng Widiarto mengatakan, sebanyak 70,9 persen responden Emak-emak merasa puas dengan kinerja pemerintah pusat dalam menangani kasus Covid-19.
Selebihnya, 17,7 persen responden menyatakan kurang puas, 5 persen tidak puas dan sisanya yang 6,4 persen menyatakan tidak/tahu tidak menjawab.
“Selain itu, hasil survei juga menunjukkan 70,2 persen responden Emak-emak juga merasa puas dengan kinerja pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam menangani kasus Covid-19. Selebihnya, 18.2 persen responden menyatakan kurang puas, 7,6 persen tidak puas dan 4 persen yang lain menyatan tidak tahu/tidak menjawab,” kata Didik Sugeng melalui rilis tertulisnya sebagaimana dikutip pada Kamis (24/2/2022).
Didik juga menyebutkan, bahwa hasil survey ini menunjukkan pemerintah terbilang sukses dalam menangani kasus Covid-19. Setidaknya, kurang dari 10 persen responden yang tidak puas.
“Lebih tepatnya 5 persen tidak puas terhadap kinerja pemerintah pusat dan 7,6 persen tidak puas terhadap kinerja Pemerintah Provinsi Jatim dalam menangani kasus Covid-19”, imbuh Didik.
Sebagai informasi, hasil penelitian yang dilakukan oleh SSC ini dilaksanakan dari tanggal 1-10 Februari 2022 di 38 kabupaten/kota di Jawa Timur.
Sebanyak 1.070 responden dipilih dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 3 persen dan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen. Penentuan responden dari kalangan Emak-emak dalam setiap Kartu Keluarga (KK) dilakukan dengan bantuan kish grid. (SP/A1)