Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Menpora RI Erick Thohir menerima audiensi PB Akuatik Indonesia di Graha Kemenpora, Jalan Gerbang Pemuda Nomor 3, Jakarta, Jumat (24/10/2025) | Sumber Foto: Kemenpora
    Menpora Erick Thohir Dukung Roadmap Akuatik Indonesia Menuju Olimpiade
    Sabtu, 25 Okt 2025
    Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid | Sumber Foto: Hum ATR/BPN
    Pendaftaran Tanah Hasilkan Nilai Ekonomi Rp1.021 Triliun
    Jumat, 24 Okt 2025
    Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Republik Federasi Luiz Inacio Lula da Silva, dalam pernyataan pers bersama di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis, (23/10/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Presiden Prabowo Putuskan Bahasa Portugis Jadi Prioritas Pendidikan Nasional
    Jumat, 24 Okt 2025
    Konferensi pers ungkap kasus peredaran gelap narkotika di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (22/10/2025) | Sumber Foto: Divhum Polri
    Polri Ungkap 38.934 Kasus Narkoba Periode Januari-Oktober 2025
    Kamis, 23 Okt 2025
    Istighosah Hari Santri 2025 bertajuk "Doa Santri untuk Negeri”, di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (21/10/2025) | Foto: Kemenag
    Menag Nasaruddin Umar Ajak Santri Jaga Keikhlasan dan Kesantunan
    Rabu, 22 Okt 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Reading: KONI Jatim Gandeng RS Ubaya Surabaya Hadirkan Sport Clinic Khusus Atlet
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukrim
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Olahraga

KONI Jatim Gandeng RS Ubaya Surabaya Hadirkan Sport Clinic Khusus Atlet

Dimas AP
Laporan: Dimas AP
Selasa, 9 Sep 2025
Share
2 Min Read
Ketua Umum KONI Jatim, M. Nabil, saat penandatanganan MoU dengan RS Ubaya Surabaya, Senin (9/9/2025) | Foto: Ist/Dimas AP
Ketua Umum KONI Jatim, M. Nabil, saat penandatanganan MoU dengan RS Ubaya Surabaya, Senin (9/9/2025) | Foto: Ist/Dimas AP
Ad imageAd image

Bicaraindonesia.id, Surabaya – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Timur bekerja sama dengan Rumah Sakit (RS) Ubaya Surabaya dalam menghadirkan Sport Clinic khusus atlet.

Inovasi tersebut menjadi langkah strategis untuk mendukung pencegahan, penanganan, hingga pemulihan cedera atlet secara cepat, tepat, dan terintegrasi.

Ketua Umum KONI Jatim, M. Nabil menegaskan bahwa keberadaan Sport Clinic merupakan kebutuhan vital dalam dunia olahraga modern.

“Pertama, kita ingin mengantisipasi agar atlet tidak cedera. Kedua, memperkecil risiko cedera. Dan ketiga, mempercepat proses penyembuhan cedera itu sendiri,” jelas Nabil usai penandatanganan MoU dengan RS Ubaya Surabaya, Senin (9/9/2025).

Baca Juga:  Dua Pesilat Jatim Lolos ke Final PON Bela Diri 2025 Kudus

RS Ubaya menyiapkan fasilitas lengkap, termasuk jalur prioritas, ruang khusus, hingga layanan tanpa antre. Nabil menilai layanan ini sebagai bentuk “karpet merah” untuk atlet Jatim, sehingga mereka lebih nyaman dan cepat mendapatkan perawatan medis.

Selain penanganan cedera, Sport Clinic juga berfungsi sebagai pusat riset dan kajian ilmiah terkait kesehatan olahraga. Layanan ini melibatkan berbagai disiplin ilmu seperti ortopedi, gizi, traumatologi, hingga psikologi olahraga.

Sementara itu, Direktur Utama RS Ubaya, Wenny Retno Sarie Lestari, menyatakan pihaknya siap mendukung penuh pembinaan olahraga Jawa Timur.

Baca Juga:  143 Personel Polda Jatim Purna Tugas, Kapolda: Pensiun Bukan Akhir Pengabdian

“Kami memberikan pelayanan komprehensif, mulai dari preventif, promotif, kuratif, hingga rehabilitatif. Prinsipnya, kami hadir untuk memastikan atlet Jatim bisa berprestasi dengan kondisi terbaik,” ujarnya.

Kerja sama ini tercatat sebagai yang pertama di Indonesia antara KONI provinsi dengan rumah sakit dalam pengelolaan Sport Clinic. Saat ini, RS Ubaya juga sudah menjalin kemitraan dengan sekitar 15 cabang olahraga (cabor).

Dengan hadirnya Sport Clinic, KONI berharap atlet Jawa Timur semakin fokus mengejar prestasi tanpa khawatir terhadap risiko cedera yang dapat menghambat karier mereka. (*/Dap/A1)

Bagikan:
Tag:Atlet JatimJawa TimurKesehatan AtletKONI JatimOlahraga JatimRS Ubaya SurabayaSport ClinicSurabaya
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung saat menerima kunjungan Mensos Saifullah Yusuf di Balai Kota Jakarta, Jumat (24/10/2025) | Foto: Kominfotik DKI
Gubernur DKI dan Mensos Bahas Integrasi Data hingga Sekolah Rakyat
Sabtu, 25 Okt 2025
Menpora RI Erick Thohir menerima audiensi PB Akuatik Indonesia di Graha Kemenpora, Jalan Gerbang Pemuda Nomor 3, Jakarta, Jumat (24/10/2025) | Sumber Foto: Kemenpora
Menpora Erick Thohir Dukung Roadmap Akuatik Indonesia Menuju Olimpiade
Sabtu, 25 Okt 2025
Kontingen Ju-Jitsu Jawa Timur dalam PON Bela Diri 2025 di Djarum Arena 2B, Kaliputu, Kudus, Jawa Tengah, Jumat (24/10/2025) | Foto: Dimas Ap/BI
Ju-Jitsu Jatim Borong Tiga Emas di Hari Pertama PON Bela Diri 2025
Sabtu, 25 Okt 2025
Atlet wushu Jawa Timur dalam PON Bela Diri 2025 di Kudus, Jawa Tengah, Jumat (24/10/2025) | Foto: Dimas AP/BI
Wushu Jawa Timur Borong 6 Emas di Hari Pertama PON 2025 Kudus
Jumat, 24 Okt 2025
Wali Kota Eri Cahyadi saat menggelar pertemuan bersama para GM hotel di Graha Sawunggaling, Surabaya, Jumat (24/10/2025) | Foto: Dna/BI
Hotel di Surabaya Komitmen Cegah Praktik Maksiat
Jumat, 24 Okt 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Famtrip Australia-Indonesia 2025 Angkat Wisata Edukasi Nusantara

Kenduri Budaya Pangan Lokal, Rayakan Warisan Kuliner Nusantara

ESDM Tegaskan Gunung Lawu Tidak Masuk Wilayah Kerja Panas Bumi

Kejagung Serahkan Rp13,25 T ke Kemenkeu Perkara Korupsi CPO

Atlet Kempo Jatim Aisyah Amini Raih Emas di PON Bela Diri 2025

Dua Pesilat Cedera di PON Bela Diri 2025, KONI Jatim Pastikan Penanganan Cepat

Dua Pesilat Jatim Lolos ke Final PON Bela Diri 2025 Kudus

Berita Lainnya:

Apel gelar pasukan di Lapangan Ahmad Yani Makodam V/Brawijaya, Surabaya, Rabu (05/07/2023) | Kredit foto: Pendam V/Brawijaya

Pangdam Brawijaya Pastikan Kesiapan Prajurit yang Akan Dilibatkan dalam Latgab TNI

Sabtu, 8 Jul 2023
Satpol-pp-surabaya-pasar-keputran.

Kasatpol PP Surabaya Peringatkan Anggotanya Soal Pungli

Sabtu, 6 Jan 2024
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat menerima penghargaan Anugerah Adinata Syariah 2022 di Jakarta | dok/photo: Pemprov Jatim /Bicara Indonesia

Jatim Borong Tiga Penghargaan Anugerah Adinata Syariah 2022

Kamis, 14 Apr 2022
Suasana perlombaan di UPTD Liponsos Keputih Surabaya, Selasa, 8 Agustus 2023 | Kredit Foto: Pemkot Surabaya

ODGJ Liponsos Keputih Surabaya Semarakkan HUT ke-78 RI

Selasa, 8 Agu 2023
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?