Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Ketua Komisi Reformasi Kepolisian, Prof Jimly Asshiddiqie, usai rapat dengar pendapat umum di STIK-PTIK Lemdiklat Polri, Jakarta Selatan, Rabu (19/11/2025) | Foto: Hum/Polri
    Himpun Masukan Publik, Komisi Reformasi Polri Buka Kanal WhatsApp
    Kamis, 20 Nov 2025
    Menko Polkam Djamari Chaniago memberikan keterangan pers usai membuka rapat koordinasi di Bogor, Jawa Barat, Selasa (18/11/2025) | Foto: Hum/Kemenko Polkam
    Menko Polkam: Perbatasan Garis Terdepan Kedaulatan Negara
    Rabu, 19 Nov 2025
    Konferensi pers terkait penanganan rekrutmen secara online terhadap anak-anak oleh kelompok terorisme yang digelar di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (18/11/2025) | Sumber Foto: Hum/Polri
    Densus 88 Ungkap 110 Anak Terpapar Rekrutmen Terorisme Lewat Ruang Digital
    Rabu, 19 Nov 2025
    Presiden Prabowo Subianto saat meluncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran yang digelar terpusat di SMP Negeri 4 Kota Bekasi, Senin.(17/11/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Pemerintah Luncurkan Program Digitalisasi Pembelajaran di 38 Provinsi
    Selasa, 18 Nov 2025
    dok. Operasi Zebra di wilayah hukum Polda Gorontalo pada Oktober 2024 | Sumber Foto: Polri
    Operasi Zebra 2025 Digelar Nasional, Korlantas Fokus ETLE dan Balap Liar
    Sabtu, 15 Nov 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Reading: Miris! Satu Keluarga Kompak Curi Motor, Polda Jatim Ungkap 17 TKP
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukrim
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Hukrim

Miris! Satu Keluarga Kompak Curi Motor, Polda Jatim Ungkap 17 TKP

Sasaran utama mereka adalah kendaraan roda dua yang diparkir di area sepi seperti persawahan dan pinggir jalan.

Ariandi K
Laporan: Ariandi K
Jumat, 1 Agu 2025
Share
3 Min Read
Konferensi pers ungkap kasus curanmor yang dilakukan satu keluarga, yang dihelat di Mapolda Jawa Timur, Jumat (1/8/2025) sore | Foto: Ariandi K/Bicaraindonesia.id
Konferensi pers ungkap kasus curanmor yang dilakukan satu keluarga, yang dihelat di Mapolda Jawa Timur, Jumat (1/8/2025) sore | Foto: Ariandi K/Bicaraindonesia.id
Ad imageAd image

Bicaraindonesia.id, Surabaya – Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jawa Timur berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang dilakukan oleh satu keluarga di wilayah Kepanjen, Kabupaten Malang.

Aksi kejahatan ini menjadi sorotan karena pelakunya melibatkan anggota keluarga sendiri, termasuk anak di bawah umur.

Dalam praktiknya, sang ayah tega menyeret ketiga anaknya untuk terlibat dalam aksi kriminal tersebut. Salah satu anak yang ikut serta diketahui masih di bawah umur.

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Jules Abraham Abast, menyatakan bahwa keluarga ini telah beraksi di sedikitnya 17 lokasi berbeda. Sasaran utama mereka adalah kendaraan roda dua yang diparkir di area-area sepi seperti persawahan dan pinggir jalan, khususnya tanpa pengaman ganda.

Baca Juga:  Perkuat Kamtibmas, Polres Blitar Beri Penghargaan Poskamling Berprestasi

“Peran ayah sebagai pengawas, sementara dua anaknya berperan sebagai eksekutor. Mereka sangat cepat dalam menjalankan aksi, terutama menyasar motor non-matik karena lebih mudah dibawa kabur dan tidak terlalu mencolok,” ujar Kombes Jules dalam konferensi pers di Mapolda Jatim, Jumat sore (1/8/2025).

Tersangka bersama barang bukti curanmor saat dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolda Jawa Timur, Jumat (1/8/2025) sore | Foto: Ariandi K/Bicaraindonesia.id
Tersangka bersama barang bukti curanmor saat dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolda Jawa Timur, Jumat (1/8/2025) sore | Foto: Ariandi K/Bicaraindonesia.id

Motor hasil curian dijual cepat dengan harga murah, antara Rp1 juta hingga Rp2 juta per unit. Penjualan dilakukan langsung ke daerah pelosok Kabupaten Malang dan sebagian dijajakan melalui media sosial untuk menghindari kecurigaan.

Pengungkapan kasus ini bermula dari laporan masyarakat yang kehilangan sepeda motor secara beruntun di kawasan Kepanjen.

Baca Juga:  Kongres PSSI Jatim Sahkan Statuta Baru Jelang Pemilihan Ketua Umum

Setelah dilakukan penyelidikan intensif, petugas akhirnya menangkap pelaku utama bersama anggota keluarga lainnya dan turut mengamankan sejumlah barang bukti.

Anak yang masih di bawah umur kini telah diserahkan ke Balai Pemasyarakatan (Bapas) untuk menjalani proses hukum sesuai dengan ketentuan perlindungan anak. Sementara dua pelaku dewasa ditahan dan masih menjalani pemeriksaan lanjutan.

“Kami masih mendalami apakah mereka memiliki jaringan penadah, serta menelusuri para pembeli motor curian,” tambah Kombes Jules.

Polda Jatim menyayangkan keterlibatan anak-anak dalam tindak kejahatan ini. Karenanya, Polda Jatim menegaskan akan menindak tegas sesuai hukum yang berlaku. Pendampingan psikologis dan hukum juga disiapkan untuk anak yang terlibat.

Baca Juga:  Harga Bapok Dijaga, Pemprov Jatim Siapkan 125 Titik Pasar Murah 2026

Sebagai langkah antisipatif, Polda Jatim mengimbau masyarakat untuk selalu menggunakan kunci ganda saat memarkir kendaraan, terlebih di lokasi rawan seperti persawahan dan jalanan sepi. (Ark/A1)

Bagikan:
Tag:CuranmorCuranmor Satu KeluargaJawa TimurKepanjenKriminalitasMalangPolda Jatim
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Konferensi pers pengungkapan kasus penyelundupan pakaian bekas impor ilegal di Jakarta, Jumat (21/11/2025) | Sumber Foto: Hum-Polda Metro Jaya
Polisi Bongkar Penyelundupan 439 Balpres Pakaian Bekas Impor
Jumat, 21 Nov 2025
Konferensi pers pengungkapan kasus tindak pidana ilegal akses di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis (20/11/2025) | Sumber Foto: Hum/Polri
Bareskrim Ungkap Kasus Illegal Access, Rugikan Perusahaan Rp6,67 M
Jumat, 21 Nov 2025
Anggota DPR RI nonaktif Ahmad Sahroni, bersama warga (Sc: Vt/cekfaktapolitik)
Terungkap! Penyebab Ahmad Sahroni Diidolakan Warga Kebon Bawang
Jumat, 21 Nov 2025
Deklarasi pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Jaga Jakarta di halaman Balai Kota Jakarta, Jumat (21/11/2025) | Foto: Kominfotik DKI
Pemprov DKI-Forkopimda Resmi Bentuk Satgas Jaga Jakarta
Jumat, 21 Nov 2025
Wakil Ketua DPR RI, Adies Kadir (kanan) dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Komisi II DPR RI, Jakarta Selasa (18/11/2025) | Foto: Ist/Dj
Adies Kadir Tegaskan Komitmen Kawal Penyelesaian Lahan EV Surabaya
Kamis, 20 Nov 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

PVMBG Naikkan Semeru ke Level IV, Warga Diminta Tinggalkan Zona Bahaya

Menko Polkam: Perbatasan Garis Terdepan Kedaulatan Negara

Adies Kadir Tegaskan Komitmen Kawal Penyelesaian Lahan EV Surabaya

Himpun Masukan Publik, Komisi Reformasi Polri Buka Kanal WhatsApp

Terungkap! Penyebab Ahmad Sahroni Diidolakan Warga Kebon Bawang

Bareskrim Ungkap Kasus Illegal Access, Rugikan Perusahaan Rp6,67 M

Polisi Bongkar Penyelundupan 439 Balpres Pakaian Bekas Impor

Berita Lainnya:

Terduga pelaku curat TKP Surabaya saat diamankan jajaran Polres Trenggalek | dok/foto: Istimewa/Jk

Wanita Diduga Pelaku Curat TKP Surabaya Berhasil Diamankan

Kamis, 30 Nov 2023
Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur dalam Pilgub Jatim 2024 | Foto: Ariandi K/BI

Resmi Diumumkan, Ini Nomor Urut Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim 2024

Senin, 23 Sep 2024
dok. Cabang olahraga Bela Diri Tarung Derajat | Foto: Ist/Dimas AP

Drawing Tarung Derajat PON 2025: Ikbar Jatim Hadapi Jagoan Jabar

Senin, 13 Okt 2025
Gelaran Pasar Murah di Gedung Pandan Sari, Kandangan, Kecamatan Benowo, Kota Surabaya, Minggu (16/11/2025) | Foto: Sc/BI

Harga Bapok Dijaga, Pemprov Jatim Siapkan 125 Titik Pasar Murah 2026

Senin, 17 Nov 2025
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?