Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Istighosah Hari Santri 2025 bertajuk "Doa Santri untuk Negeri”, di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (21/10/2025) | Foto: Kemenag
    Menag Nasaruddin Umar Ajak Santri Jaga Keikhlasan dan Kesantunan
    Rabu, 22 Okt 2025
    dok. Lereng Gunung Lawu di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah | Sumber Foto: Pemprov Jateng
    ESDM Tegaskan Gunung Lawu Tidak Masuk Wilayah Kerja Panas Bumi
    Senin, 20 Okt 2025
    Presiden Prabowo Subianto menyaksikan penyerahan uang pengganti kerugian negara Rp13,25 triliun di Gedung Utama Kompleks Kejaksaan Agung RI, Jakarta, Senin (20/10/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Kejagung Serahkan Rp13,25 T ke Kemenkeu Perkara Korupsi CPO
    Senin, 20 Okt 2025
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, saat memimpin Apel Ojol Kamtibmas di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025) | Foto: Divhum Polri
    Polri Ajak Komunitas Driver Ojol Bersinergi Jaga Kamtibmas
    Senin, 20 Okt 2025
    Timnas Hoki Outdoor Putri Indonesia dalam kejuaraan "Central Asian Women’s Hockey Championships 2025" di Uzbekistan pada 10-17 Oktober 2025 | Sumber Foto: PP FHI
    Timnas Hoki Putri Indonesia Juara Asia Tengah 2025
    Minggu, 19 Okt 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Reading: 201 Perwira Remaja TNI AL Resmi Dilantik dalam Praspa Diktukpa 2024
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukrim
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Hankam

201 Perwira Remaja TNI AL Resmi Dilantik dalam Praspa Diktukpa 2024

Totok S
Laporan: Totok S
Sabtu, 22 Feb 2025
Share
3 Min Read
Upacara Praspa Diktukpa TNI AL Angkatan 54/TA 2024 di Lapangan Laut Maluku Kodiklatal, Bumimoro, Krembangan, Surabaya, Jumat (21/2/2025) | Foto: dok. Dispen Kodiklatal
Upacara Praspa Diktukpa TNI AL Angkatan 54/TA 2024 di Lapangan Laut Maluku Kodiklatal, Bumimoro, Krembangan, Surabaya, Jumat (21/2/2025) | Foto: dok. Dispen Kodiklatal
Ad imageAd image

BicaraIndonesia.id, Surabaya – Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali memimpin Upacara Prasetya Perwira (Praspa) bagi 201 Perwira Remaja lulusan Pendidikan Pembentukan Perwira (Diktukpa) TNI AL Angkatan 54/TA 2024.

Upacara Praspa ini berlangsung di Lapangan Laut Maluku Kodiklatal, Bumimoro Surabaya, Jumat (21/2/2025).

Sebanyak 201 Perwira Remaja TNI AL berpangkat Letnan Dua (Letda) yang mengikuti Praspa tersebut terdiri dari berbagai korps. Dengan Rincian, yakni 23 orang Korps Pelaut, 10 orang Korps Teknik, 13 orang Korps Elektronika (11 pria dan 2 wanita), dan 14 orang Korps Suplai (11 pria dan 3 wanita).

Kemudian 36 orang Korps Marinir, 48 orang Korps Khusus (39 pria dan 9 wanita), 42 orang Korps Kesehatan (30 pria dan 12 wanita), 6 orang Korps Pomal (5 pria dan 1 wanita), serta 9 orang Korps Hukum.

Baca Juga:  Pakar Geologi ITS Ungkap Penyebab Semburan di Sungai Surabaya

Dalam amanatnya, Kasal mengucapkan selamat kepada 201 Perwira Pertama lulusan Diktukpa Angkatan ke-54 yang telah menyelesaikan pendidikan dan resmi dilantik sebagai Perwira TNI AL.

Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras dan pengorbanan selama menjalani pendidikan yang penuh tantangan.

Kasal berpesan bahwa peningkatan strata menjadi Perwira harus diiringi dengan perubahan pola pikir, pola sikap, dan pola tindakan yang sesuai dengan Kode Etik Perwira TNI, yakni Budi Bhakti Wira Utama. Dengan demikian, status keperwiraan tidak hanya terlihat dari pangkat, tetapi juga dari karakter serta tindakan keseharian.

“Pemimpin bukan hanya memberi perintah, tetapi mampu menginspirasi, melayani, dan berjalan di depan dengan keteladanan serta keberanian,” tegas Kasal.

Pada kesempatan ini, Kasal juga menganugerahkan penghargaan kepada Perwira lulusan terbaik, yakni Letda Laut (P) Ariobugi Radya Prame Sworo dari Korps Pelaut.

Baca Juga:  Kantah Surabaya I Koordinasi Intens Tangani Sengketa Tanah Antara Warga dan Pertamina

Perwira kelahiran Jakarta, 10 Oktober 1996 ini sebelumnya berdinas di Skuadron Udara 800 Wing Udara 2 Puspenerbal. Ia merupakan lulusan Bintara Kompetensi Khusus (Dikmaba 42/2 TA 2022) dan pernah mengenyam pendidikan di All Asia Aviation Academy Philippines pada tahun 2016.

Lulusan terbaik dari masing-masing korps lainnya adalah Letda Laut (T) Maulud Yarnunato (Korps Teknik), Letda Laut (E) Hasan Abdussalam (Korps Elektronika), Letda Laut (S) Bambang Julianto (Korps Suplai) dan Letda Mar Fuad Ikhsan Fauzi (Korps Marinir).

Baca Juga:  Kapolda Jatim Lepas 79 Personel Pamapta Perkuat Pelayanan Publik

Selain itu, lulusan terbaik lainnya yakni Letda Laut (KH) Muhammad Ichsan Nulhadi (Korps Khusus), Letda Laut (K) Mirza Ahmad Gustian (Korps Kesehatan) Letda Laut (PM) Ma’rub Ubaidilah (Korps Pomal) dan Letda Laut (H) Mahesa Novario Irawan (Korps Hukum).

Usai upacara Praspa Diktukpa TNI AL, Kasal meresmikan pembukaan jenjang pendidikan Diploma III Kesehatan Politeknik Angkatan Laut (Poltekal) di Gedung Mulyadi Kodiklatal. Program ini memiliki tiga program studi, yaitu Keperawatan, Farmasi, dan Kesehatan Gigi.

Selain itu, Kasal juga menandatangani beberapa prasasti, termasuk peresmian Diploma III Kesehatan Poltekal, renovasi Gedung R. Mulyadi dan Gedung R.E. Martadinata, serta fasilitas latih Satdik III Sorong. (*/T1/A1)

Bagikan:
Tag:Diktukpa 2024KasalKodiklatalPerwira TNI ALPoltekalPraspa TNISurabayaTNI AL
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Puluhan tersangka bersama barang bukti yang berhasil diamankan oleh Satreskrim Polrestabes Surabaya | Foto: Ariandi K/BI
Polisi Surabaya Bongkar Pesta Seks Sesama Jenis Bertajuk “Siwalan Party”
Rabu, 22 Okt 2025
Atlet karateka Jawa Timur pada ajang PON Bela Diri 2025 di Kudus | Foto: Dimas Ap/BI
Dua Atlet Karateka Pelatnas Perkuat Jawa Timur di PON Bela Diri 2025
Rabu, 22 Okt 2025
Istighosah Hari Santri 2025 bertajuk "Doa Santri untuk Negeri”, di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (21/10/2025) | Foto: Kemenag
Menag Nasaruddin Umar Ajak Santri Jaga Keikhlasan dan Kesantunan
Rabu, 22 Okt 2025
dok. Stasiun Sawahlunto di Sumatra Barat | Foto: Pr/KAI
Stasiun Sawahlunto dan Legenda “Mak Itam”
Rabu, 22 Okt 2025
Wisuda Purnabakti Pegawai Negeri pada Polri (PNPP) Polda Jawa Timur, di Gedung Mahameru Mapolda Jatim, Surabaya, Selasa (21/10/2025) | Foto: Hum-Polda Jatim
143 Personel Polda Jatim Purna Tugas, Kapolda: Pensiun Bukan Akhir Pengabdian
Rabu, 22 Okt 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Tarung Derajat Jatim Raih 3 Emas di PON Bela Diri 2025 Kudus

Program MBG Adalah Investasi Masa Depan Bangsa

Kompolnas Award 2025, Kapolri Tegaskan Polri Bukan Institusi Antikritik

Kenduri Budaya Pangan Lokal, Rayakan Warisan Kuliner Nusantara

Famtrip Australia-Indonesia 2025 Angkat Wisata Edukasi Nusantara

Atlet Polri Raih 5 Emas Cabor Taekwondo di PON Bela Diri 2025

Jujitsu Jatim Bidik Juara Umum PON Bela Diri 2025 Kudus

Berita Lainnya:

Kedua pelaku beserta barang bukti kendaraan bermotor saat diamankan di Mapolrestabes Surabaya, Kamis (25/7/2024) | Foto: Ariandi K/BI

Pasutri di Surabaya Kompak Curi Motor Demi Bayar Cicilan Mekar

Jumat, 26 Jul 2024
Foto bersama Tim Sepak Bola POTAS (jersey oranye) dan jajaran Kecamatan Karangpilang | dok/photo: POTAS Surabaya

Alam Tak Main, Tim Sepak Bola POTAS Tumbang Lawan Karangpilang

Minggu, 20 Mar 2022
Acara penyerahan sertifikat tanah wakaf di Pondok Pesantren An-Najiyah Sidosermo, Surabaya, Rabu 31 Januari 2024.

Menteri ATR/BPN Serahkan Sertifikat Tanah Wakaf di Ponpes Surabaya

Rabu, 31 Jan 2024
KRI REM-331 melaksanakan simulasi peperangan di Laut Banda pada Kamis (25/9/2025) | Sumber Foto: Dispen Koarmada II

KRI REM-331 Gelar Simulasi Peperangan di Laut Banda

Jumat, 26 Sep 2025
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?