Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
    • Bicara Pemerintah
    • Bicara Politik
    Bicara NasionalShow More
    Konferensi pers ungkap kasus peredaran gelap narkotika di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (22/10/2025) | Sumber Foto: Divhum Polri
    Polri Ungkap 38.934 Kasus Narkoba Periode Januari-Oktober 2025
    Kamis, 23 Okt 2025
    Istighosah Hari Santri 2025 bertajuk "Doa Santri untuk Negeri”, di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (21/10/2025) | Foto: Kemenag
    Menag Nasaruddin Umar Ajak Santri Jaga Keikhlasan dan Kesantunan
    Rabu, 22 Okt 2025
    dok. Lereng Gunung Lawu di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah | Sumber Foto: Pemprov Jateng
    ESDM Tegaskan Gunung Lawu Tidak Masuk Wilayah Kerja Panas Bumi
    Senin, 20 Okt 2025
    Presiden Prabowo Subianto menyaksikan penyerahan uang pengganti kerugian negara Rp13,25 triliun di Gedung Utama Kompleks Kejaksaan Agung RI, Jakarta, Senin (20/10/2025) | Sumber Foto: Biro Pers Setpres
    Kejagung Serahkan Rp13,25 T ke Kemenkeu Perkara Korupsi CPO
    Senin, 20 Okt 2025
    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, saat memimpin Apel Ojol Kamtibmas di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025) | Foto: Divhum Polri
    Polri Ajak Komunitas Driver Ojol Bersinergi Jaga Kamtibmas
    Senin, 20 Okt 2025
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Reading: Pemprov DKI Luncurkan Produk Teaching Factory SMK
Share
Bicara IndonesiaBicara Indonesia
  • Beranda
  • Bicara Nasional
  • Bicara Ekonomi
  • Bicara Edunesia
  • Bicara Hankam
  • Bicara Lifestyle
  • Bicara Olahraga
  • Indeks
Search
  • Kategori
    • Bicara Global
    • Bicara Peristiwa
    • Bicara Hukrim
    • Bicara Kementerian
    • Bicara BUMN
    • Bicara Lembaga
    • Bicara Energi
    • Bicara Maritim
  • Kategori
    • Bicara Wisata
    • Bicara Komunitas
    • Bicara Olahraga
    • Bicara Misteri
    • Bicara Khazanah
    • Bicara Jatim
    • Bicara Jateng
    • Bicara Jabar
Follow US
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Copyright 2019-2025 - Bicaraindonesia.id
Bicara Sekolah

Pemprov DKI Luncurkan Produk Teaching Factory SMK

Editor
Laporan: Editor
Senin, 14 Okt 2024
Share
3 Min Read
Teaching Factory (Tefa) SMK Negeri 26 Jakarta | Foto: Kominfotik DKI Jakarta
Teaching Factory (Tefa) SMK Negeri 26 Jakarta | Foto: Kominfotik DKI Jakarta
Ad imageAd image

BicaraIndonesia.id, Jakarta – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta meluncurkan produk Teaching Factory (Tefa) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) DKI Jakarta dari SMK Negeri 26, SMK Negeri 1 Jakarta, dan SMK Strada Jakarta.

Pengembangan Tefa di SMK DKI ini ditujukan sebagai upaya peningkatan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas, serta iklim ekonomi, sosial, dan budaya yang kondusif untuk pembangunan kota.

Pelaksana Tugas (Plt) Asisten Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Suharini Eliawati mengatakan, SMKN di DKI Jakarta sudah menerapkan Pola Pengelolaan Keuangan (PPK) sebagai Badan Layanan Umum Daerah (BLUD).

Oleh karena itu, untuk meningkatkan kompetensi siswa SMK, produk Teaching Factory SMK DKI Jakarta saat ini sudah dapat dijual kepada masyarakat sebagai pendapatan yang dikelola secara mandiri.

Baca Juga:  Distamhut DKI Tegaskan Tak Boleh Ada Pungli Fotografi di Tebet Eco Park

“Kami mengucapkan terima kasih atas sinergi yang dilakukan oleh SMK DKI dengan mitra industri ini. Kehadiran Teaching Factory ini sangat relevan dalam meningkatkan kompetensi teknis peserta didik untuk menghasilkan dan memasarkan produk, sehingga kelak dapat menciptakan lulusan SMK yang siap bekerja dan berwirausaha,” ujar Eli di SMK Negeri 26, Jakarta Timur, Senin 14 Oktober 2024.

Eli menerangkan, arah kebijakan nasional dalam pembangunan SDM dilakukan melalui sektor pendidikan. Di antaranya, melalui link and match SMK dengan dunia usaha, dunia industri, dan dunia kerja.

“Harapannya, melalui kegiatan ini dapat menciptakan lulusan SMK yang siap bekerja, melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, serta berwirausaha,” tambah Eli.

Baca Juga:  DKI Jakarta Bentuk Task Force Reaktivasi Kawasan Kota Tua

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi DKI Jakarta, Purwosusilo menambahkan bahwa DKI Jakarta memiliki 559 SMK. Terdiri dari 73 SMK Negeri dan 486 SMK Swasta, dengan total 196.183 peserta didik, 10.853 guru dan 3.770 tenaga kependidikan.

Dalam hal itu, tidak kurang dari 5.300 perusahaan atau industri, serta 17 BUMD telah bersinergi dalam penguatan dan peningkatan mutu kerja sama untuk memajukan pendidikan vokasi di Jakarta.

“Pada 2024 ini terdapat 110 SMK yang telah menyelenggarakan program kelas Industri, dan 281 industri sudah terlibat langsung dalam penyiapan calon tenaga kerja yang akan direkrut setelah lulus,” ujar dia.

Baca Juga:  111 SPKU Aktif Jaga Lingkungan Ibu Kota Jakarta

“Melalui kerja sama dengan mitra industri ini tentu akan memberikan nilai manfaat bagi SMK DKI Jakarta dalam meningkatkan kompetensi siswa dan guru di SMK,” pungkasnya.

Adapun Teaching Factory (Tefa) yang diluncurkan yaitu Perakitan Laptop dan Komputer dari SMK Negeri 1 Jakarta dengan mitra industri PT Multicom Persada International.

Kemudian, perakitan Videotron dari SMK Strada Jakarta dengan mitra industri PT Microvision Indonesia. Serta, Perakitan Interactive Flat Panel dan Video Wall dari SMK Negeri 26 Jakarta dengan mitra industri PT Microvision Indonesia. (SP/C1)

Bagikan:
Tag:Disdik DKI JakartaDKI JakartaPemprov DKITeaching Factory SMKTefa SMK
Ad imageAd image

Bicara Terkini

Konferensi pers ungkap kasus peredaran gelap narkotika di Gedung Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Rabu (22/10/2025) | Sumber Foto: Divhum Polri
Polri Ungkap 38.934 Kasus Narkoba Periode Januari-Oktober 2025
Kamis, 23 Okt 2025
Puluhan tersangka bersama barang bukti yang berhasil diamankan oleh Satreskrim Polrestabes Surabaya | Foto: Ariandi K/BI
Polisi Surabaya Bongkar Pesta Seks Sesama Jenis Bertajuk “Siwalan Party”
Rabu, 22 Okt 2025
Atlet karateka Jawa Timur pada ajang PON Bela Diri 2025 di Kudus | Foto: Dimas Ap/BI
Dua Atlet Karateka Pelatnas Perkuat Jawa Timur di PON Bela Diri 2025
Rabu, 22 Okt 2025
Istighosah Hari Santri 2025 bertajuk "Doa Santri untuk Negeri”, di Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (21/10/2025) | Foto: Kemenag
Menag Nasaruddin Umar Ajak Santri Jaga Keikhlasan dan Kesantunan
Rabu, 22 Okt 2025
dok. Stasiun Sawahlunto di Sumatra Barat | Foto: Pr/KAI
Stasiun Sawahlunto dan Legenda “Mak Itam”
Rabu, 22 Okt 2025
Ad imageAd image

BERITA POPULER

Tarung Derajat Jatim Raih 3 Emas di PON Bela Diri 2025 Kudus

Kompolnas Award 2025, Kapolri Tegaskan Polri Bukan Institusi Antikritik

Kenduri Budaya Pangan Lokal, Rayakan Warisan Kuliner Nusantara

Famtrip Australia-Indonesia 2025 Angkat Wisata Edukasi Nusantara

Jujitsu Jatim Bidik Juara Umum PON Bela Diri 2025 Kudus

Atlet Polri Raih 5 Emas Cabor Taekwondo di PON Bela Diri 2025

Kejagung Serahkan Rp13,25 T ke Kemenkeu Perkara Korupsi CPO

Berita Lainnya:

Plt Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Budi Awaluddin, dalam acara Expo Pendidikan di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (9/6/2024) | dok/foto: Pemprov DKI Jakarta

Disdik DKI Jakarta Pastikan KJP Plus Cair Minggu Kedua Juni 2024

Senin, 10 Jun 2024
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung saat menerima kedatangan Founder dan CEO (DBL), Azrul Ananda, di Balai Kota Jakarta, Senin (14/4/2025) | Sumber Foto: Kominfo DKI Jakarta

Azrul Ananda Gowes Temui Gubernur DKI Jakarta, Tempuh 825 Km dari Surabaya

Selasa, 15 Apr 2025
dok. Pesisir pantai kawasan Penjaringan, Jakarta Utara | Sumber Foto: Pemprov DKI

Mitigasi Banjir Rob di Penjaringan, Pemprov DKI Bangun Tanggul 1,4 Km

Jumat, 13 Jun 2025
Ajang pameran internasional Jakarta International Investment, Trade, Tourism, Small and Medium Enterprise Expo (JITEX) 2024 | Foto: Pemprov DKI

JITEX 2024 Capai Target Transaksi dan Investasi Rp12,86 Triliun

Selasa, 13 Agu 2024
Copyright 2019-2025 | Bicaraindonesia.id
  • Tentang
  • Editorial
  • Kontak
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan
  • Privacy Policy
  • Pedoman Media Siber
Bicara-Indonesia
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?