Bicaraindonesia.id, Surabaya – Verwood Hotel & Serviced Residence Surabaya bekerjasama dengan brand produk healthy food, Ladang Lima, menggelar acara pound fit bertema “Health & Beauty Weekend” pada Minggu, 28 April 2024.
Acara ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April.
Acara yang diadakan di pelataran area parkir hotel ini, diikuti 60 wanita dari komunitas Pound Bonex.
Para peserta pound fit tampil memukau dengan mengenakan kostum baju tradisional khas Kartinian. Berbagai macam bentuk dan warna kebaya menjadi atasan pelengkap berbusana.
Gerakan pound fit yang energik dan penuh tenaga diiringi musik rancak dan bunyi dari pukulan stick khusus pound fit, semakin memperlihatkan semangat Kartini sebagai wanita Indonesia yang tangguh dan pantang menyerah.
Acara ini tidak hanya mengajak para wanita untuk menjaga kesehatan dan kebugaran melalui olahraga. Tetapi juga memberikan tips kecantikan untuk tampil cantik alami. Superskin Clinic, salah satu sponsor acara, memberikan tips merawat kulit dengan sehat.
“Sesuai dengan program Midtown Hotels Indonesia yaitu Woman Empowerment, kami ingin mengajak para wanita untuk giat berolahraga agar tetap sehat dan cantik hingga bisa mengoptimalkan performa wanita dalam berkarir,” ujar Sales & Marketing Manager Verwood Hotel and Serviced Residence Surabaya, Nanik Rahayu dalam keterangan tertulis yang diterima Bicaraindonesia.id pada Senin 29 April 2024.
Febriana, salah satu peserta pound fit mengaku senang dengan adanya event tersebut. Bahkan, ia tetap bersemangat meski di bawah terik matahari sore. “Semoga acara ke depannya semakin meriah dan sukses selalu,” ujarnya.
Yanu, Poundpro sebutan untuk instruktur profesional yang tergabung dalam Pound Bonex, mengungkapkan rasa senangnya atas antusiasme para peserta yang datang sesuai dengan dress code Kartinian.
“Eventnya seru banget dan kami juga senang karena antusiasme dari para peserta yang datang sesuai dengan dress code Kartinian, semua peserta terlihat cantik dengan baju kebaya,” ungkap Yanu. (*/and)